Sosialisasi Pelayanan Sedot Tinja Gratis di Kelurahan Pekuncen

Sosialisasi pelayanan sedot tinja gratis yang diadakan di Kelurahan Pekuncen pada tanggal 21 September 2022. Sosialisasi ini bertujuan untuk memberi arahan kepada masyarakat Kelurahan Pekuncen mengenai adanya IPLT yang dibangun pada bulan Desember 2021 yang siap melayani warga Kota Pasuruan. Dalam kesempatan ini, Kelurahan Pekuncen dipilih menjadi pilot project dalam pelayanan sedot tinja, dimana Kelurahan Pekuncen sudah bebas ODF namun belum aman, hal tersebut dikarenakan selama memiliki jamban belum pernah dilakukan penyedotan limbah tinja.

Maka dari itu, diharapkan dengan adanya sosialisasi tersebut, dapat memberikan edukasi terhadap warga di wilayah Kelurahan Pekucen perihal dampak buruk akibat tidak melaksanakan sedot tinja, yaitu terjadinya kebocoran septictank yang berdampak pada kualitas air tanah dilingkungan tersebut, yang dapat menimbulkan berbagai penyakit seperti penyakit diare, stunting, mual, dsb.

About bugulkidul

Check Also

SOSIALISASI STATUS ASET TANAH DIBAWAH JALAN DAN SALURAN KAWASAN PERMUKIMAN DI KELURAHAN KEPEL TAHUN 2023

Selasa tanggal 14 Juni 2023 telah dilakukan kegiatan sosialisasi status tanah dibawah jalan dan saluran …